SUARA TASIKMALAYA - Bek Persib Bandung, Victor Igbonefo menyinggung program latihan yang diracik oleh sang pelatih, Luis Milla.
Luis Milla memang mengagendakan latihan bersama anak asuhnya hanya enam pekan saja. Dua pekan latihan mandiri, empat pekan latihan bersama.
Persib terkesan agak terlambat memulai start pramusim sebelum Liga 1 bergulir. Pasalnya, klub-klub lain sudah mulai latihan sejak Mei. Sedangkan Persib baru memulai latihan perdana pada awal Juni 2023.
Para pemain memang sudah memulai latihan mandiri dua minggu sebelumnya dengan tujuan menjaga kondisi kebugaran fisik.
Baca Juga:Siap Comeback, Sunggyu INFINITE Bocorkan Track List Album Barunya
Hal itu juga dilakukan oleh Victor Igbonefo untuk menjaga kondisi kebugaran dan menatap Liga 1 musim depan.
Ia juga menyinggung program racikan Luis Milla yang hanya latihan selama satu bulan saja.
Dikutip tasikmalaya.suara.com dari persib.co.id, Victor mengaku bahwa program yang direncanakan oleh Luis Milla sangat bagus untuk persiapan pramusim.
“Aku melihat programnya cukup bagus untuk persiapan. Di lapangan satu bulan dan dua minggu sebelumnya sudah latihan mandiri,” ucapnya (*)
Baca Juga:Bunker Narkoba Diduga Kuat Ditemukan di Kampus UNM, Sekretariat Mahasiswa Dipasangi Garis Polisi