MIRIS! Santri Pesantren di Ciamis Jadi Korban Tabrak Lari Pengendara Moge, Pejabat pada ke Mana yah?

Terkait insiden tabrak lari pengendara moge yang memakan korban santri ditanggapi serius Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni.Politisi NasDem ini terang-terang mengutuk dan mencari pengendara motor yang tidak bertanggung jawab tersebut.

Putri Pratama
Minggu, 28 Mei 2023 | 06:13 WIB
MIRIS! Santri Pesantren di Ciamis Jadi Korban Tabrak Lari Pengendara Moge, Pejabat pada ke Mana yah?
Santri korban tabrak lari rombongan Moge di Ciamis. (istimewa)

SUARA TASIKMALAYA - Terjadi kasus dugaan tabrak lari oleh pengendara pawai motor gede alias moge yang sedang menggelar acara di Pangandaran. Korban tabrak lari adalah santri dari Pondok Pesantren Miftahul Huda Al Abidin Cihaurbeuti.

Atas kejadian tersebut kira-kira para pejabat pada ke mana yah? Apakah mereka peduli dengan korban tabrak lari? 

Terkait insiden tabrak lari pengendara moge yang memakan korban santri ditanggapi serius Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni.

Politisi NasDem ini terang-terang mengutuk dan mencari pengendara motor yang tidak bertanggung jawab tersebut.

Baca Juga:Cek Fakta: Rebecca Klopper Alami Trauma Hingga Menolak Lanjutkan Karir Artisnya

Melalui unggahan di akun Instagramnya, Ahmad Sahroni ikut memviralkan kejadian yang tidak diinginkan tersebut. 

Dari informasi yang dibagikan, jika pemotor moge langsung geber saat kejadian berlangsung.

"Ini adalah korban kecelakaan lalu lintas (diduga terserempet moge) dan korbannya adalah santri pondok pesantren Miftahul Huda Al Abidin Cihaurbeuti kabupaten Ciamis yang terserempet oleh rombongan motor gede (moge) yang setelah menyerempet korban pelakunya tidak berhenti," tulisnya lewat akun @ahmadsahroni88, Sabtu, 27 Mei 2023.

Ahmad Sahroni kemudian secara tegas mengultimatum pelaku agar segera menyerahkan diri dan bertanggung jawab. 

Terang-terangan Ahmad Sahroni mengatakan, dirinya menunggu itikad baik dan tanggung jawab pelaku.

Baca Juga:Masuk Bulan Zulkaidah, Ustadz Adi Hidayat Anjurkan Lakukan Amalan Ini

"Kepada Siapa saja yang merasa menyerempet santri kami,,ditunggu itikad baiknya," kata Sahroni.

"Mohon bantu menyebarkan luaskan informasi ini. Terima kasih," imbuhnya.

"Saya sebagai Ketua Umum HDCI menghimbau kalau Benar dari member HDCI segera Lapor kan ke saya dan panitia agar bisa di pertanggung jawabkan secara langsung... Tolong yah saling ingatkan," imbaunya.

Sementara itu, Ketua HDCI Bandung, Glenarto mengutuk keras atas kejadian kecelakaan lalu lintas yang memakan korban santri.

Dia mengatakan, jika acara Win Day diadakan di Pangandaran, banyak melibatkan peserta baik komunitas moge maupun Harley Davidson.

"Jadi kemungkinan ya teman-teman, mungkin pengendara-pengendara moge yang tadi pagi sudah pulang dan mungkin sudah melewati jalur-jalur tersebut, itu adalah kemungkinan adalah partisipan-partisipan yang hadir di acara kami," katanya.

"Nah saya dari HDCI Bandung mengutuk keras tindakan dari teman-teman yang tidak bertanggung jawab atas terjadinya peristiwa tersebut, sehingga menyebabkan kecelakaan lalu lintas. Dan saya meminta hal ini agar bisa diusut secara tuntas," katanya. (*)

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak