SUARA TASIKMALAYA - Drawing kualifikasi Piala Asia U-23 2024 sudah dilakukan di Kuala Lumpur pada Kamis, (25/5/2023).
Alhamdulillah, Indonesia akhirnya terhindar dari grup keras.
Hasil undian menempatkan Indonesia berada di grup K dan akan bertindak sebagai tuan rumah di Jakarta.
Indonesia tergabung bersama Turkmenistan dan Chinese Taipei.
Baca Juga:Formasi Terkini dan Paling Garang Timnas Indonesia vs Argentina
Dari semua grup yakni 11 grup hanya grup K yang terdiri dari 3 negara. 10 grup lainnya terdiri dari 4 tim.
Sebanyak 11 juara grup ditambah 5 tim runner up terbaik akan lolos ke babak 16 Piala Asia U-23 2024 di Qatar yang akan digelar pada tanggal 15 April hingga 3 Mei 2024.
Timnas Indonesia U-23 akan dilatih oleh Indra Sjafri yang baru saja sukses meraih medali emas Sea Games 2023 di Kamboja.
Berikut hasil drawing Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Grup A Yordania, Suriah, Oman dan Brunai Darussalam.
Grup A Yordania, Suriah, Oman, Brunei Darussalam.
Grup B Korea Selatan, Myanmar, Kirgistan, dan Qatar.
Grup C Vietnam, Singapore, Yaman, dan Guam.
Grup D Jepang, Bahrain, Palestina, dan Pakistan.
Grup E Uzbekistan, Iran, Hong Kong, dan Afghanistan.
Grup F Irak, Kuwait, Timor Leste, dan Makau.
Grup G Uni Emirat Arab, India, Maladewa, dan China.
Grup H Thailand, Malaysia, Bangladesh, dan Filipina.
Grup I Australia, Tajikistan, Laos, dan Korea Utara.
Grup J Arab Saudi, Kamboja, Lebanon, dan Mongolia.
Grup K Turkmenistan, Indonesia, dan China Taipei. (*)