SuaraTasikmalaya.id- FIFA dan Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia diduga telah menghilangkan postingan soundtrack Piala Dunia U-20 2023 dari akun instagramnya.
Diketahui soundtrack Piala Dunia U-20 2023, dibuat oleh Weird Genius, Tiara Andini, Lyodra Ginting dan Ziva Magnolya.
Diungkap oleh akun Instagram @indomusikgram bahwasannya soundtrack Piala Dunia U-20 2023, telah menghilang dari akun resmi FIFA.
“Soundtrack Piala Dunia U20 2023 Menghilang dari semua akun resmi FIFA,” tulis akun @indomusikgram pada postingannya di Instagram, Selasa (28/3/2023).
Baca Juga:Bergabung dengan Bill Entertainment, Lee Jin Hyuk UP10TION Banjir Dukungan dari Fans
Dikatakan sebelumnya, PSSI dan FIFA juga telah merilis teaser lagu Piala Dunia U-20 2023 di akun Instagramnya pada Jumat (24/3/2023).
“Sebelumnya pada Jumat, 24 Maret 2023, FIFA dan juga PSSI merilis lagu teaser Piala Dunia U-20 yang menggandeng Weird Genius, Lyodra Ginting, Ziva Magnolya, dan Tiara Andini,”
Akan tetapi, hingga kini soundtrack tersebut hilang dari akun resmi penyelenggara Piala Dunia U-20 2023 termasuk FIFA dan PSSI.
“Namun, kini soundtrack tersebut menghilang dari sejumlah akun resmi penyelenggara Piala Dunia U-20 seperti FIFA dan PSSI,” jelas akun Instagram @indomusikgram.
"Sedih bet pas tau lagunya ilang.... padahal soundtrack yang dibikin @weir.genius @tiaraandini @lyodraofficial @zivamagnolya udah pas dan keren betul... Semangat terus yok," tuturnya. (*)
Baca Juga:Doa Qunut Witir dan Bacaan Latinnya, Apakah Beda dengan Sholat Subuh?