SuaraTasikmalaya.id - Ibunda Nagita Slavina, Mama Rieta, membuat pertanyaan mengejutkan untuk sang menantu, Raffi Ahmad belum lama ini.
Ditengah kabar perselingkuhannya dengan Mimi Bayuh, rupanya Mama Reita menyindir ayah dua anak itu dengan pernyataan yang menohok.
Hal tersebut diketahui dalam acara Sahurans di salah satu acara televisi. Saat itu tampak hadir adik perempuan Raffi Ahmad beserta Mama Rieta yang duduk disebelah Nagita Slavina.
Awalnya Nagita Slavina merasa keberatan untuk mengikuti syuting yang dilakukan dini hari untuk mengisi acara sahur.
Baca Juga:CEK FAKTA: Tiara Andini Akhirnya Putuskan Hubungan dengan Alshad Ahmad
Ia pun meminta untuk ada jeda waktu agar bisa tidur dan beristirahat. Namun keinginannya ditolak Raffi Ahmad.
"Boleh gak ada rehat sehari dua hari gitu buat tidur", kata Nagita Slavina.
"Gak bisa dong, kamu harus ada terus sebagai istrinya Raffi Ahmad", ujar Raffi Ahmad.
Mendengar komplenan dari menantunya, Mama Rieta pun justru menawari Raffi Ahmad untuk mencari pengganti anaknya, Nagita Slavina.
"Nanti kalau kamu (Nagita) gak ada ada yang ganti loh, mau", ucap Mama Rieta.
Baca Juga:Cuma Satu Adonan Bisa untuk 7 Macam Kue Kering! Yuk Intip Resep Membuatnya, Hemat dan Praktis
Nagita yang sensitif mendengar ucapan mamanya itu, lantas menegaskan kembali ucapan Mama Rieta kepada suaminya, Raffi Ahmad.
"Mau?", kata Nagita Slavina.
"Enggaklah sayang", ucap Raffi sembari menutupi wajahnya.
Tak ingin mencari pengganti perempuan yang kerap disapa Gigi itu, Raffi Ahmad lantas menjelaskan kepada Mama Rieta bahwa Nagita merupakan perempuan satu-satunya dalam hidupnya.
"Enggak mah, Istri satu mah", ucap Raffi.
Diketahui isu perselingkuhan Raffi Ahmad dan Mimi Bayuh memang santer terdengar setelah ayah dua anak itu kepergok melakukan VC di tempat terpisah dari Nagita Slavina dan tim.(*)