10 Pemain Liga Inggris ini Turun Harga gegara Performa Buruk, Setengahnya adalah Punggawa Chelsea!

Situs yang berfokus pada perkembangan jual-beli (transfer) pemain internasional, Transfermarkt, baru saja merilis 10 pemain Liga Inggris (Premier League) yang turun harga pasarannya.

Yuda Gunawan
Kamis, 16 Maret 2023 | 23:06 WIB
10 Pemain Liga Inggris ini Turun Harga gegara Performa Buruk, Setengahnya adalah Punggawa Chelsea!
Marc Cucurella. (instagram @transfermarkt_official)

SuaraTasikmalaya.id - Situs yang berfokus pada perkembangan jual-beli (transfer) pemain internasional, Transfermarkt, baru saja merilis 10 pemain Liga Inggris (Premier League) yang turun harga pasarannya.

Performa buruk belakangan ini secara tak langsung mempengaruhi harga pasar (market value) pemain bersangkutan.

Namun, klub tempat mereka bernaung juga bisa jadi biang keladi penurunan harga para pemainnya.

Contohnya saja Chelsea. Performa tim secara keseluruhan di Liga Primer Inggris tengah jeblok.

Baca Juga:Pergi dari Rumah Mewah Iis Dahlia, Devano Danendra Pilih Tinggal di Kontrakan

Tim asuhan Graham Potter itu masih terpaku di peringkat 10 klasemen sementara dan terancam tak lolos Liga Champions musim depan.

Nah, berikut ini 10 pemain di Liga Primer Inggris yang turun harga, seperti dirilis oleh unggahan Instagram @transfermarkt_official (16/03/23):

1. Kai Havertz (Chelsea) Turun 10 Juta Euro

Dari 70 juta menjadi 60 juta. Pemain Jerman ini sudah makin jarang cetak gol. Lini serang Chelsea sedang tumpul.

2. Raheem Sterling (Chelsea) Turun 10 Juta Euro

Baca Juga:Kasus Ancaman Pembunuhan Band Radja Terungkap, Akibat Acara Meet and Greet Tak Berjalan

Dari 70 juta jadi 60 juta. Usia yang menua dan sering cedera jadi kendala mantan pemain Man City ini.

3. Heung-min Son (Tottenham) Turun 10 Juta Euro

Dari 70 juta jadi 60 juta. Belakangan ini sering ‘tak kelihatan’ di atas lapangan. Seiring performa Spurs yang tak konsisten.

4. Fabinho (Liverpool) Turun 10 Juta Euro

Dari 55 juta jadi 45 juta. Usia gelandang Brasil ini tak muda lagi. Ditambah The Reds tengah terseok-seok di liga.

5. Kalvin Phillips (Man City) Turun 10 Juta Euro

Dari 45 juta jadi 35 juta. Jarang sekali dimainkan pelatih Pep Guardiola. Padahal semasa di Leeds, dia adalah gelandang bertahan paling menjanjikan di Inggris.

6. Tomas Soucek (West Ham) Turun 10 Juta Euro

Dari 45 juta jadi 35 juta. Seiring jebloknya West Ham di liga hingga terancam degradasi, Soucek juga tak tampil sebaik semusim sebelumnya.

7. Youri Tielemans (Leicester) Turun 10 Juta Euro

Dari 40 juta jadi 30 juta. Sempat diincar oleh banyak klub top Premier League, pemain Belgia ini malah melempem sepanjang musim 2022/2023.

8. Kalidou Koulibaly (Chelsea) Turun 10 Juta Euro

Dari 35 juta jadi 25 juta. Ketangguhannya selama berbaju Napoli tak menular setelah pindah ke Chelsea. Sering jadi titik lemah pertahanan The Blues.

9. N’golo Kante (Chelsea) Turun 10 Juta Euro

Dari 30 juta jadi 20 juta. Cedera parah berkepanjangan jadi penyebabnya.

Selepas menjuarai Piala Dunia 2018 bersama Prancis, performa Kante terus menurun dan lalu diterpa cedera kaki yang lama sembuhnya. Sudah sangat jarang bermain baik di level klub maupun timnas.

10. Marc Cucurella (Chelsea) Turun 15 Juta Euro

Dari 55 juta jadi 40 juta. Penampilan impresif saat berseragam Brighton tinggal cerita lama.

Cucurella seolah cuma jadi lelucon di lini belakang The Blues. Padahal Graham Potter yang menempanya di Brighton kini jadi manajer Chelsea.

Bek sayap Spanyol ini seperti kehilangan sentuhannya setelah berpindah klub. (*)

Sportainment

Terkini

Samsat keliling tentunya dapat mempermudah masyarakat untuk melakukan pengurusan dan pengesahan STNK dan PKB. Lantas, di mana jadwal Samsat keliling untuk wilayah Kota Tasikmalaya?

Aneka | 21:49 WIB

Kabar perselingkuhan Arya Saloka yang diungkap Putri Anne

Aneka | 16:29 WIB

Natasha, yang akrab disapa Caca, bahkan masih membela Desta ketika awak media menyinggung isu selingkuh tersebut.

Trending | 16:01 WIB

Beredar Surat Pernyataan Cerai yang berisikan nama Arya Saloka, yang diduga akan ceraikan Putri Anne

Aneka | 15:32 WIB

Bunda Corla membuat sayembara bagi seseorang yang menemukan gambar dirinya saat sedang menjadi laki-laki

Aneka | 14:48 WIB

Erick Thohir menyebut akan memperketat penjualan tiket pertandingan antara Timnas Indonesia vs Argentina. Penjualan tiket pertandingan FIFA Matchday Indonesia vs Argentina akan dijual secara online. KTP akan menjadi syarat utama dalam pembelian tiket.

News | 11:51 WIB

Persib Bandung telah mengumumkan pemain asing baru yang akan merumput di Stadion Gelora Bandung Lautan Api musim depan. Ia adalah pemain asal Spanyol, Tyronne Del Pino. Ia juga mengirimkan salam untuk bobotoh di Bandung

Sportainment | 10:42 WIB

Reino Barack ketahuan berwajah kecut saat bersama Syahrini ditengah kabar Luna Maya dan Maxime Bouttier

Aneka | 10:27 WIB

Timnas Indonesia segrup dengan Malaysia di Piala AFF U-23 2023. Indonesia tergabung ke dalam Grup B Piala AFF U-23 bersama Malaysia dan Timor Leste. Fans Malaysia memandang remeh Timnas Indonesia.

News | 10:13 WIB

Di musim depan, ada tiga mantan pemain Persib Bandung yang telah resmi berseragam PSIS Semarang. Mereka adalah Gian Zola, Bayu Fiqri, dan David Rumakiek. Nuansa Biru Barat makin kental di Biru Tengah

Sportainment | 08:50 WIB

"Sudah ditetapkan sebagai tersangka penyebab kecelakaan."

Metropolitan | 00:25 WIB

Saat itu terduga pelaku Sukron masih sempat meminta maaf, dan mau bertanggung jawab.

Metropolitan | 18:58 WIB

Di area UI, Beam Rover beroperasi pada pukul 05.0023.00 WIB.

Metropolitan | 18:00 WIB

Dengan dibentuknya Satgas Terpadu Penilaian Gedung dan Nongedung, diharapkan kita dapat bersama-sama mengurangi risiko gempa bumi," ujar Heru.

Metropolitan | 17:13 WIB

"Jadi dimasukkan ke dalam kotak, terus diikat di dalam kotak, di dalam kardus dibawa menggunakan motor, dibuang di TKP kedua (kolong Tol)."

Metropolitan | 16:35 WIB

Pakaian yang ditampilkan Stella Ou Yang tidak melulu bermerek atau berharga mahal.

Gosip | 01:38 WIB

Indra Bekti dan Aldilla Jelita masih butuh waktu introspeksi diri sebelum membicarakan kemungkinan rujuk.

Gosip | 23:10 WIB

Inara Rusli menyebut nafkah yang diberikan Virgoun tidak mencukupi segala kebutuhan tiga anaknya.

Gosip | 23:08 WIB

Lesti Kejora ngaku tak tahu harga mirophone-nya yang membuat Ahmad Dhani penasaran karena dibelikan Rizky Billar.

Gosip | 22:51 WIB

Putri Anne dikabarkan telah menemukan hasil tes kehamilan Amanda Manopo di dompet suaminya, Arya Saloka.

Gosip | 22:42 WIB
Tampilkan lebih banyak