SuaraTasikmalaya.id - Betrand Peto menilai sosok Sarwendah adalah ibu yang sangat perhatian kepadanya.
Bahkan hal-hal kecil akan selalu jadi perhatian Sarwendah yang ditunjukkan kepada Betran Peto.
Kemudian Betrand Peto akan selalu diberi pesan oleh Sarwendah tentang hal-hal yang merugikannya.
Sebagai bentuk perlindungan Sarwendah, istri Ruben Onsu dikenal sebagai ibu yang tidak membedakan perhatian antara sesama anak-anaknya.
Baca Juga:Kompol D Ternyata Sudah Nikah Siri dengan Nur, Bolehkah Anggota Polri Poligami?
Betrand Peto atau Onyo mengaku bahwa Sarwendah merupakan sosok ibu yang sangat perhatian.
"Kalau buat aku, Bunda itu orang yang sangat super duper perhatian," terang Betrand Peto dikutip dari akun YouTube si Paling Artis pada Kamis (2/2/2023).
Hal ini terbukti dari hal kecil yang diperhatikan oleh Sarwendah kepada Betran Peto.
"Karena hal kecil itu misal di mukaku lagi jerawatan, kalau onyo mau tidur Bunda ngeliatin jerawat itu masih ada meskipun jam satu (malam) jerawat itu harus hilang," ungkapnya.
Sarwendah pun mengaku hati-hati saat menghilangkan jerawat Bertrand Peto.
Baca Juga:Nikita Mirzani Ingin Terjun ke Dunia Politik Langsung Banjir Cibiran Netizen
"Dikasihin obat dulu baru aku pencet pencetnya juga nggak pakai kuku, pakai cotton bud ntar berantem sama dia. Karena dia nggak tahan sakit kan. udah Bun udah Bun. Besoknya pas lihat iya sih Bun tapi sakit dulu," imbuh Sarwendah.
Tak hanya itu Onyo juga merasakan dampak dari pesan Sarwendah yang tak diturutinya.
"Bunda kalau kasih tahu itu pasti ada hasilnya misalnya aku lagi makannya telat, Terus tiba-tiba besoknya atau beberapa jam kemudian aku tiba-tiba sakit perut, aku tiba-tiba langsung makan akhirnya berat badan aku tambah naik," terang Onyo.
Ia mengaku mengalami banyak perubahan. "Pokoknya aku banyak banget perubahan," tuturnya.
Sementara itu banyaknya pekerjaan rumah tangga yang dilakukan membuat Sarwendah melakukan perawatan untuk menghibur diri.
"Aku nggak tahu sih me time aku apa, ngurus-ngurus anak-anak kalau nggak perawatan kayaknya," tutup Sarwendah. (*)